Enam Daerah di Jawa Barat Mulai Vaksinasi Covid-19 Tahap I

Enam Daerah di Jawa Barat Mulai Vaksinasi Covid-19 Tahap I - GenPI.co
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil saat meninjau Rumah Sakit Darurat Covid-19 Secapa AD di Hegarmanah, Kota Bandung, Selasa (12/1/2021). Foto: Humas Jabar

GenPI.co - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyebut, tujuh daerah di Jabar siap menggelar vaksinasi covid-19 Tahap I Termin I sesuai instruksi pemerintah pusat. 

Rinciannya yaitu Kota Bandung, Kota Bogor, Kota Depok, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung, dan Kabupaten Bandung Barat akan menggelar vaksinasi serentak mulai pukul 09.00 WIB, Kamis, (14/1/2021).

BACA JUGAIkuti Jejak Raffi Ahmad, Darius Sinathrya Ingin Divaksin Covid-19

Sementara Kota Bekasi akan memulai vaksinasi pada Jumat, (15/1/2021). 

Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil, berpesan agar tujuh daerah ini menerapkan petunjuk teknis manajemen vaksin covid-19 dan logistik lainnya dengan baik agar vaksinasi berjalan aman, lancar, dan sukses. 

Ia menegaskan, Jabar harus menjadi daerah yang tersukses dan terbaik dalam melakukan vaksinasi.

"Pemprov siap bantu kalau daerah butuh tenaga, (bantuan) teknis, dan lain-lain," katanya di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Rabu (13/1/2021). 

Adapun Jabar mendapat alokasi 97.080 dosis vaksin Sinovac dari total 1,2 juta dosis yang disiapkan pemerintah pusat di Tahap I Termin I Januari 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya