Biro Perjalanan Wisata Gorontalo Ikuti Uji Kompetensi Pariwisata

Biro Perjalanan Wisata Gorontalo Ikuti Uji Kompetensi Pariwisata - GenPI.co
Gita Nelwan, Sekretaris LSP Pariwisata Anging Mamiri saat pembukaan Uji Kompetensi Sektor Pariwisata.

GenPI.co - Sebanyak 50 orang mengikuti uji kompetensi sektor pariwisata biro perjalanan wisata di Provinsi Gorontalo, Sabtu (13/4). Peserta uji kompetensi adalah karyawan perusahaan travel di Kota dan Kabupaten di Gorontalo.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Keasistenan Deputi Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Hubungan Antarlembaga, Deputi Bidang Pengembangan Industri dan kelembagaan kementerian Pariwisata Kementerian Pariwisata  Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) Pariwisata Anging Mamiri Makassar juga menjadi mitra dalam kegiatan ini.

Gita Nelwan, Sekretaris LSP Pariwisata Anging Mamiri memaparkan sertifikasi dilakukan secara maraton di berbagai daerah di Indonesia dengan melibatkan dinas pariwisata setempat.

“Tahun 2019 LSP mendapat kuota sertifikasi sebanyak 1600 orang di seluruh  Indonesia, dengan perincian 1300 orang untuk hotel dan restoran, 200 orang untuk biro perjalanan wisata dan 100 orang tour leader,” kata Gita Nelwan, Sabtu (13/4/2019).

Gita Nelwan menjelaskan standar sertifikasi sektor pariwisata ini berstandar ASEAN, yang setara dengan negara-negara anggota ASEAN lainnya.

“Sertifikat ini berlaku 3 tahun dan dapat direserrtifikasi,” kata Gita Nelwan.

Sementara Sekretaris ASITA Gorontalo, Nuning Dunggio, menyambut gembira pelaksanaan uji kompetensi sektor pariwisata ini. Kegiatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan kapasitas sumber daya manusia di biro perjalanan pariwisata Gorontalo.

“Kita akan tumbuh, berkembang dan berjejaring untuk menggaungkan pariwisata Indonesia,” ujar Nuning Dunggio.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya