Presiden Jokowi dan PM India Akan Terbangkan Layang-layang

Presiden Jokowi dan PM India Akan Terbangkan Layang-layang - GenPI.co
Ilustrasi festival layang-layang di Monas. (Foto: Kompas.com)

Akan ada atraksi unik sekaligus di kawasan Monas, Jakarta Pusat, pada Rabu (30/5). Presiden Jokowi akan menerbangkan laying-layang. Presiden tidak sendiri, sebab ia akan ditemani oleh dan Perdana Menteri India Shri Narendra Modi. Menurut anggenda, kedua tokoh kaliber ini akan bersamasama menerbangkan laying-layang pukul 12.45 WIB. Wah, pastinya kana jadi atraksi menarik yah guys!

Agenda menerbangkan layang-layang ini dilakukan Presiden Jokowi da PM Narendra Modi di sela-sela padatnya kegiatan mereka. Ini tentu saja preseden bagus, guys. Sebagai tanda hangatnya hubungan bilateral kedua negara.

Selain itu, agenda menerbangkan layang-layang ini menjadi tanda dimulainya Pameran Layang-Layang Bersama. Tema yang diangkat adalah ‘Ramayana’. Demi mendukung event, India bahkan menyertakan 15 ahli layang-layang. Mereka juga membawa sekitar 50 layang-layang terbaik untuk dipajang dalam pameran. Usai menerbangkan layang-layang, kedua pemimpin negara berkunjung ke Pameran Layang-Layang. 

“Agenda ini menjadi kehormatan bagi kami. Sebab, layang-layang ini merupakan permainan tradisional yang populer di kedua negara. Di India permainan ini favorit. Kami tentu gembira bila Presiden Jokowi dan PM Narendra Modi bersedia menerbangkan layang-layang di sini,” ungkap Direktur Museum Layang-Layang Indonesia Endang Ernawati, Selasa (29/5). 

Layang-layang diterbangkan oleh Presiden Jokowi dan PM Narendra Modi ini dibuat oleh Museum Layang-Layang Indonesia. Beragam persiapan juga sudah dilakukan, termasuk rehearsal event yang dilakukan pada Selasa (29/5), mulai pukul 12.30 WIB di Silang Monumen Nasional.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya