Taktik Maut Polri Mengerikan, Terduga Teroris Condet Memberontak

Taktik Maut Polri Mengerikan, Terduga Teroris Condet Memberontak - GenPI.co
Polisi saat menginterogasi pria diduga kerabat terduga teroris di Condet, Jakarta timur, Senin (29/3/2021). Foto: Puji Langgeng/GenPI.co.

GenPI.co - Aparat kepolisian dilaporkan baru saja menangkap terduga teroris di Jalan Raya Condet, Balekambang, Jakarta Timur, Senin (29/3/2021).

Lokasi kejadian tersebut bertempat di sebuah showroom mobil bekas. Warga yang melihat pun sempat terkejut melihat prosesi penangkapan itu.

BACA JUGA: Gempar, Ini Jenis Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar

Bahkan, satu dari dua terduga teroris yang diamankan petugas kepolisian sempat melakukan perlawanan, dan menjadi tontonan warga setempat.

"Kejadiannya sangat cepat. Satu yang dibawa sempat berontak," ujar salah seorang warga sekaligus saksi mata penangkapan terduga teroris Condet, Sri Anita.
 
Anita menambahkan, awal mula terlihat petugas kepolisian yang menyamar sebagai calon pembeli mobil bekas tiba di lokasi pada pukul 10.30 WIB.

"Pura-pura nanya mobil mungkin udah diintai langsung. Ada orang (terduga) dari sana terus masuk ke dalam, tahu-tahu sudah diborgol," jelasnya.

Sebagaimana diketahui, Kepolisan Daerah Metro Jaya menangkap dua terduga teroris di Jl. Raya Condet, Jakarta Timur.

Kendati demikian, belum ada keterangan resmi yang didapat mengingat apakah dua terduga termasuk Jamaah Ansharut Daulah (JAD) yang melakukan pengeboman Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021) kemarin.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya