Batik Karimun Sarat Makna, Kamu Pilih yang Mana?

Batik Karimun Sarat Makna, Kamu Pilih yang Mana? - GenPI.co
Batik Karimun memiliki 8 corak utama, masing-masing punya makna (foto: karimunkab.go.id)

Motif batik Karimun tersebut punya makna tersendiri, motif udang galah beriring simbol saling menghormati dan sikap rendah hati. Karakter ini menjadi ciri utama masyarakat Karimun. 

Untuk motif pokok sagu berayun menjadi lambang ketangguhan., yang ditampilkan dalam warna kuning keemasan.

Batik tampuk manggis bunga melur menjadi simbol kesederhanaan, kesucian, dan keelokan budi pekerti. Batik daun sukun menggambarkan  kesetaraan dan keadilan. 

Simbol mencintai sesama ditampilkan lewat motif tampuk manggis sirih raja dan wajik tersama. Motif jong sri gelam menggambarkan kekuatan karakter bahari masyarakat Karimun. 

“Batik Karimun menambah kekayaan nusantara. Kini wisatawan semakin mudah untuk mendapatkan batik khas Indonesia. Setiap daerah memiliki batik dengan corak khasnya masing-masing,” kata Menteri Pariwisata Arief Yahya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya