Survei Kripto: Didominasi Pemula, Tapi Berani Investasi Sebegini!

Survei Kripto: Didominasi Pemula, Tapi Berani Investasi Sebegini! - GenPI.co
Ilustrasi (foto: davidpereiras/envato)

GenPI.co - Minat masyarakat dunia untuk berinvestasi pada mata uang kripto (cryptocurrency) kian meningkat.

Ternyata sebagian besar investornya adalah kalangan pemula. 

BACA JUGAKisah Sukses Kripto: Cuan Besar Dogecoin, Bos Goldman Sach Resign

Hal itu terungkap dari hasil survei perusahaan investasi alternatif Invictus Capital yang dilakukan baru-baru ini.

Survei dilakukan secara online pada Februari dan Maret 2021, dan menargetkan kalangan investor.

Adapun survei tersebut mengumpulkan jawaban dari 3.473 responden yang tersebar di 60 negara. 

Dilansir dari laman cryptonews, survei mengungkapkan sebanyak 41,4 persen investor cryptocurrency adalah pemula.

Survei juga mengungkapkan 60 persen dari mereka menyatakan mereka telah berinvestasi antara USD 2.500 (sekitar Rp 35 juta) dan USD 5.000 (Rp 71 juta) dalam mata uang kripto.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya