Perdana, IKEA Rilis Koleksi Fesyen Bergaya Streetwear Jepang

Perdana, IKEA Rilis Koleksi Fesyen Bergaya Streetwear Jepang - GenPI.co
Koleksi fesyen seri IKEA EFTERTRÄDA (Foto: IKEA Indonesia) 

GenPI.co - Untuk pertama kalinya perusahaan penyedia furniture IKEA meluncurkan lini fashion di Indonesia.

Koleksi fesyen bertajuk EFTERTRÄDA ini dirancang sesuai dengan karakter, kepribadian, latar belakang, dan selera berbusana yang unik dari setiap pemakainya. 

Sebelum masuk ke Indonesia, IKEA telah terlebih dahulu meluncurkan seri ini di Jepang pada Juli 2020 lalu, dan dilanjutkan ke Singapura dan Malaysia.

BACA JUGA:  Sontek Gaya Modis Cher di Film Clueless Buat OOTD, Kece Banget!

"Karena seri perabotan rumah tangga kami sudah banyak dicintai masyarakat Indonesia, kami rasa sudah saatnya untuk membawa seri fashion EFTERTRÄDA ini ke Indonesia," ujar Country Marketing Manager IKEA Indonesia, Dyah Fitrisally, dalam media virutal gathering, Kamis (10/6). 

Seri EFTERTRÄDA memiliki desain yang simpel dan minimalis ala IKEA, tetapi tetap dihiasi oleh logo IKEA berwarna kuning dan biru. 

BACA JUGA:  Manisnya Felicia Tissue saat Ultah, Nih Fotonya Pakai OOTD Putih

Mengadaptasi gaya streetwear, EFTERTRÄDA memiliki karakteristik yang versatile dan effortless, sehingga dapat dipadupadankan dengan gaya busana apa pun.

Koleksi ini terdiri dari hoodie, kaus, handuk mandi, tas, botol air, eco tote bag, dan gantungan kunci. 

"Ide fashionnya datang dari Jepang. Di sana kan streetwear menjadi panutan dan stylenya unik," imbuhnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya