Vaksinasi Berbayar Tersedia di 6 Kota, Cek Nih Harganya

Vaksinasi Berbayar Tersedia di 6 Kota, Cek Nih Harganya - GenPI.co
Ilustrasi - Petugas mengambil cairan vaksin COVID-19 untuk disuntikkan kepada warga di Gedung Sate, Bandung, Jawa Barat, Rabu (14/4/2021). (FOTO: ANTARA/M Agung Rajasa/rwa)

GenPI.co - Sebanyak 40 ribu dosis vaksin individu berbayar disediakan oleh PT Kimia Farma Diagnostika untuk tahap pertama penyaluran di enam kota.

Plt Direktur Utama Kimia Farma Diagnostika Agus Chandra mengatakan pihaknya membuka delapan lokasi penjualan vaksin Covid-19 melalui jaringan klinik perusahaan.

Adapun delapan lokasi itu di antaranya tiga tempat di Jakarta, kemudian di Bandung, Solo, Semarang, Surabaya, dan Bali.

BACA JUGA:  Mau Vaksinasi Gotong Royong Individu? Caranya Gampang

“Kami siapkan 5.000 dosis di masing-masing lokasi, sambil melihat kesiapan animo maupun demand masyarakat,” katanya dalam konferensi pers, Minggu (11/7).

Mengenai harga vaksin berbayar ini, berdasar aturan pemerintah untuk per dosis sebesar Rp321.660.

BACA JUGA:  Vaksinasi Pelajar SD dan SMP Digelar di Sekolah, Mohon Disimak!

Kemudian ditambah dengan harga layanan Rp117.910 sehingga harga per dosis vaksin yang dibebankan penerima manfaat sebesar Rp439.570 per dosis.

Setiap orang akan mendapat suntikan vaksin sebanyak dua kali, sehingga harga paket lengkap berbayar ini mencapai Rp879.140.

BACA JUGA:  Masyarakat Bisa Vaksinasi Sendiri di Kimia Farma, Ini Lokasinya

Kimia Farma Diagnostika membuka akses bagi masyarakat yang tertarik membeli vaksin impor jenis Sinopharm itu mulai Senin (12/7).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya