2 Kali Uji Coba, Jadi Kapan LRT Jakarta Beroperasi?

2 Kali Uji Coba, Jadi Kapan LRT Jakarta Beroperasi? - GenPI.co
LRT Jakarta masih persiapan untuk beroperasi.

GenPI.co - Kereta lintas rel terpadu atau LRT Jakarta hingga kini masih belum juga beroperasi secara penuh. Padahal sudah 2 kali uji coba.

Direktur Utama PT LRT Jakarta Allan Tandiono mengatakan hingga kini pengoperasian LRT Jakarta berada di tangan Pemerintahan Provinsi DKI Jakarta. Dia mengatakan ada dua hal penting yang harus diperhatikan, pertama tarif kemudian izin operasi.

"Kami menunggu Pemprov DKI menetapkan kapan kita dimulai operasi komersial LRT Jakarta. Komersial kan butuh apa? Satu tarif, oke itu sudah, kedua izin operasi, kapan sih boleh menarik tiket, menarik tarif, sekarang itu yang lagi diproses," ungkap Allan di Stasiun Boulevard Utara, Selasa (11/6/2019).

BACA JUGA: Bersiap, LRT Jakarta Uji Coba Publik pada 11 Juni

Dia bilang sampai saat ini pihaknya masih menunggu izin operasi dan ketetapan tanggal peresmian oleh Pemprov.

"Jadi kami sedang menunggu izin operasi dari Pemprov DKI dan juga penetapan tanggal dimulainya operasi komersial kami, tanggal peresmian LRT Jakarta," ucapnya.

Karena menunggu cukup lama, akhirnya LRT Jakarta melakukan uji publik untuk mensosialisasikan penggunaan LRT ke masyarakat Jakarta.

"Paralel dengan itu juga kami sekarang sedang sosialisasi penggunaan LRT ke masyarakat DKI Jakarta, maka kami buka registrasi uji publik sambil nunggu izin operasi yang sedang diproses," kata Allan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya