Catat, Tarif Listrik Tak Naik Sampai Akhir 2019

Catat, Tarif Listrik Tak Naik Sampai Akhir 2019 - GenPI.co
Ilustrasi

GenPI.co - Pemerintah pastikan tak ada kenaikan tarif listrik hingga akhir 2019. Dirjen Ketenagalistrikan Kementerian ESDM Rida Mulyana mengatakan sampai akhir tahun pemerintah masih akan memberlakukan kebijakan penerapan tarif tetap untuk pelanggan non subsidi yang sudah dimulai sejak awal 2017. 

"Kami tegaskan sampai akhir 2019 tidak ada rencana kenaikan tarif tenaga listrik (TTL)," katanya dalam konferensi pers di Gedung Ditjen Ketenagalistrikan, Jakarta Selatan, Selasa (2/7/2019).

Rida menjelaskan PLN sebenarnya berhak mengajukan penyesuaian tarif listrik (tariff adjustment) per 3 bulan. Namun sejak tahun 2017 sampai dengan saat ini pemerintah menetapkan kebijakan keputusan tarif listrik non subsidi tetap di tangan pemerintah. Yang harusnya naik, tarifnya tetap ditahan sehingga ada biaya kompensasi yang dikeluarkan pemerintah. 

BACA JUGA: Heboh di Sosial Media Tarif Listrik Naik, Jonan: Enggak!

"Beberapa periode ada yang ditahan, itulah ada yang namanya kompensasi. Jadi PLN tetap dibayar, kita bungkus dengan teman-teman di Kemenkeu," katanya. 

Dengan demikian, hingga akhir 2019 nanti maka tarif listrik tercatat tidak pernah naik selama tiga tahun. Namun imbasnya, ada selisih antara harga yang disubsidi dengan harga keekonomian yang membuat pemerintah harus memberi kompensasi ke PLN.


NONTON VIDEO BERIKUT INI

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya