3 Sentimen Utama Pasar Saham, Pilarmas: IHSG Cenderung Menguat!

3 Sentimen Utama Pasar Saham, Pilarmas: IHSG Cenderung Menguat! - GenPI.co
IHSG diprediksi meguat pada perdagangan hari ini, Senin, 19 Juli 2019 (foto: Antara)

IHSG, lanjutnya, akan ditopang sektor industri barang konsumsi, properti.

Berikut sejumlah sentimen yang diprediksi mempengaruhi pergerakan IHSG pada hari ini:

Perang Dagang AS-China

Trump mengatakan bahwa China telah melakukan kerja sama dengan baik, bahkan Presiden AS ini menyatakan bersumpah bahwa Amerika siap untuk melakukan pertumbuhan besar setelah kesepakatan di tandatangani. 

Penasihat Ekonomi Gedung Putih, Larry Kudlow juga ikut mengatakan bahwa panggilan telepon dengan negosiator Amerika dan China telah positif. Pembicaraan itu membuka pintu untuk kemajuan lebih baik untuk menuju kesepakatan. 

Selanjutnya, pertemuan telekonferensi telah dijadwalkan mulai dari minggu ini hingga 10 hari ke depan. 

Jika pertemuan dengan wakil delegasi masing masing negara berjalan dengan baik,  China diundang datang ke AS dan bertemu dengan para pimpinan untuk melanjutkan. 

“Kudlow mengatakan bahwa tidak ada resesi untuk saat ini. Dia juga menambahkan bahwa tidak ada rencana untuk langkah-langkah baru untuk meningkatkan kegiatan ekonomi saat ini,” kata Nico.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya