Harga Cabai Setan Menggila, Pencinta Pedas Tak Mau ke Rawit Hijau

Harga Cabai Setan Menggila, Pencinta Pedas Tak Mau ke Rawit Hijau - GenPI.co
Cabai rawit merah harganya menggila (foto: Antara)

GenPI.co - Cabai rawit merah yang sering disebut cabai rawit setan karena pedasnya yang menggigit menggila harganya.

Biasanya harga komoditas ini di pasar tradisional bisa diperoleh Rp 20 ribu-Rp 30 ribu/kg. Namun, kini mencapai Rp 100 ribu/kg.

Sebenarnya ada alternatif untuk menggantinya dengan cabai rawit hijau yang juga melonjak, tapi harganya lebih murah dibandingkan cabai rawit merah.

Disebut-sebut cabai melonjak karena cuaca ektrem, sedangkan bawang putih karena ada pembatasan impor dari China akibat wabah virus corona.

Namun sejumlah pencinta pedas, masih ‘tak rela’ untuk mengganti cabai rawit merah dengan cabai rawit hijau.

BACA JUGA: Korban Corona Lewati SARS, Harga Emas Pasang Kuda-kuda Naik Lagi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya