Tiket Kereta Api Mudik Lebaran Sudah Mulai Dijual

Tiket Kereta Api Mudik Lebaran Sudah Mulai Dijual - GenPI.co
Calon penumpang kereta api saat memesan tiket di loket Stasiun Purwokerto. Foto: Antara

GenPI.co - Sebanyak 879.736 tiket kereta api reguler masa angkutan Lebaran 2020 sudah mulai dijual, untuk keberangkatan H-10 Lebaran atau 14 Mei 2020 dan seterusnya.

Executive Vice President Daop 1 Jakarta Dadan Rudiansyah, mengatakan tiket KA reguler masa angkutan Lebaran 1441 H akan dijual mulai 14 Februari 2020 pukul 00.00 WIB melalui laman KAI, aplikasi KAI Access, dan seluruh saluran penjualan resmi KAI lainnya.

BACA JUGA: Peneliti Ungkap Hewan Tenggiling Penyebar Virus Corona

Guna melayani perjalanan mudik para pengguna KA, Daop 1 Jakarta akan mengoperasikan 67 KA reguler, yang terbagi 37 KA keberangkatan dari Stasiun Gambir, 27 KA dari Stasiun Pasar Senen, dan tiga KA dari Stasiun Jakarta Kota.

Sedangkan untuk ketersediaan tempat duduk, dalam kurun waktu 22 hari masa angkutan Lebaran 14 Mei - 4 Juni 2020 (H-10 sampai dengan H+10) untuk keberangkatan KA reguler di area Daop 1 Jakarta tersedia sebanyak 879.736 tempat duduk.

Yang terbagi dari 405.856 tempat duduk keberangkatan dari Stasiun Gambir, 426.360 tempat duduk keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen dan 47.520 tempat duduk dari Stasiun Jakarta Kota.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya