Ampuh Menangkal Virus Corona, Jahe Merah ludes di Pasar

Ampuh Menangkal Virus Corona, Jahe Merah ludes di Pasar - GenPI.co
Pedagang jahe merah di Pasar Metro Atom, Pasar Baru, Jakarta Pusat. Foto: Antara

GenPI.co - Jahe merah dianggap ampuh untuk menangkal virus corona. Karena khasiat jahe merah yang dianggap dapat mencegah corona, masyarakat pun banyak yang memborong bumbu masak itu. 

"Ini masih ada, cuma nggak banyak. Pelanggan nggak bisa banyak milih-milih cuma ada yang di situ (keranjang) saja," kata Karsih, salah satu pedagang di Pasar Metro Atom, Pasar Baru, Jakarta Pusat, Rabu (4/3).

BACA JUGA: 7 Cara Jitu Terhindar Virus Corona, Menurut WHO

Karsih mengatakan, biasanya satu keranjang jahe merah di lapaknya baru habis setelah dipasok lebih dari dua hari.

Namun, sejak beredar info bahwa jahe merah ampuh mencegah corona dan sejak diumumkannya dua WNI yang positif corona, tak perlu waktu sehari dagangan jahe merahnya ludes tak bersisa.

"Hari ini saya stok sebanyak 10 kilo, ya sisanya tinggal sedikit lagi ini. Sekilonya Rp 100.000 sekarang. Dari distributornya aja udah mahal jadi nggak ambil untung mahal," ujarnya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya