SPECIAL REVIEW

Kupas Tuntas Keunggulan Printer Epson SureColor T-Series

Kupas Tuntas Keunggulan Printer Epson SureColor T-Series - GenPI.co
Printer Epson. Foto: Epson

GenPI.co - PT Epson Indonesia memanjakan para pemilik perusahaan dengan meluncurkan printer Epson SureColor T-Series.

Printer itu terdiri dari dua jenis, yakni SureColor SC-T5430M dan SureColor SC-T3130X.

BACA JUGA: Inspirasi Nama Bayi Laki-Laki Awalan B dari Bahasa Jawa

Banyak keunggulan yang dimiliki printer itu. Misalnya, PrecisionCore Printheads dan tinta Ultrachrome XD2.

Dengan demikian, printer itu bisa menghasilkan tampilan cetak yang dapat diandalkan, tahan air, dan kualitas yang luar biasa serta sempurna.

Desainnya compact dan mudah digunakan. Tampilan fisiknya minimalis. T-Series dari Epson itu merupakan printer dengan berbagai ukuran cetak dan jenis yang beragam sesuai kebutuhan pengguna.

Product Marketing Commercial & Industry Manager Epson Lina Mariani menjelaskan, keunggulan Printer jenis T-3130X itu adalah menggunakan sistem ink tank sehingga biaya untuk mencetak menjadi lebih murah.

Dia menambahkan, pengguna tidak harus sering mengganti tinta. Penggunaan listrik pun hanya 22 watt sehingga relatif lebih hemat dan ramah lingkungan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya