Millennial Of The Week

Rizal Fahreza Si Petani Muda, Dulu Dihina Kini Harumkan Indonesia

Rizal Fahreza Si Petani Muda, Dulu Dihina Kini Harumkan Indonesia - GenPI.co
Rizal Fahreza. Foto: Instagram/rizalfahreza_

GenPI.co - Menjadi petani memang sering kali dipandang sebelah mata oleh banyak orang. Apalagi yang melakoninya adalah anak muda.

Tak jarang, banyak omongan orang mematahkan semangat seseorang yang ingin memulai usaha di bidang pertanian.

BACA JUGA: 3 Zodiak Pandai Masak, Bikin Suami Betah di Rumah

Namun, lain dengan Rizal Fahreza. Pemuda dari Garut, Jawa Barat, itu kini sukses menjadi petani jeruk.

Dia menanam 1.400 pohon jeruk jenis siam asal Garut. Pria 29 tahun ini mengawali usahanya dengan lahan seluas 2,2 hektare.

Lahan itu diperolehnya dengan sistem bagi hasil. Caranya adalah melalui sewa lahan dan juga miliknya sendiri.

Rizal menggandeng 17 petani hortikultura di enam kecamatan di Garut. Alumnus Institut Pertanian Bogor (IPB) itu memulai usahanya sejak Februari 2017.

Rizal juga berinovasi untuk membuka lahan kebun jeruknya sebagai kebun edukasi dan agrowisata yang dikenal dengan nama Eptilu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya