Cuma Corona yang Bisa Bikin Orang Tuwir Sebelum Tajir

Cuma Corona yang Bisa Bikin Orang Tuwir Sebelum Tajir - GenPI.co
Ilustrasi: Pixabay

GenPI.co - Corona bikin pusing seisi dunia. Banyak korban berjatuhan. Ekonomi juga ikut luluh lantak. Ekonom bahkan dengan terang-terang berbicara Cuma corona yang bisa bikin orang tuwir sebelum tajir. 

Pandemi telah menghentikan sebagian besar aktivitas ekonomi. Sektor-sektor ekonomi yang berkaitan dengan mobilitas orang terkena pukulan parah. 

Lebaran, musim libur sekolah yang biasanya menjadi tumpuan perputaran ekonomi, berlalu begitu saja. 

BACA JUGA: Bahagianya Zodiak Leo, Egois tapi Genius Banget

Hampir seluruh lapisan masyarakat ikut merasakan dampaknya. Pekerja dihadapi risiko pemotongan gaji hingga PHK. Sementara yang memiliki usaha juga dihantui kebangkrutan lantaran lemahnya daya beli masyarakat.

Kepala Makro Ekonomi dan Direktur Strategi Investasi Bahana TCW Investment Management, Budi Hikmat mengatakan, setiap manusia dalam kehidupannya pasti tidak ingin tua sebelum kaya. 

BACA JUGA: Beijing Lockdown Lagi, 500 Ribu Warganya Tak Bisa ke Mana-mana

“Tuwir (tua, Red) sebelum tajir (kaya, Red). COVID-19 itu memperburuk risiko tuir sebelum tajir,” ujarnya dalam sebuah diskusi virtual, beberapa waktu lalu. Semua bisa diukur. Ukurannya pun jelas. Dari versi Bank Dunia, ukuran kaya adalah orang dengan penghasilan USD 1.200 per bulan. Jika belum memiliki pemasukan sebesar itu saat ini maka orang itu belum bisa disebut kaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya