Dirut BNI Herry Sidharta: Saatnya Bekerja Lebih Cerdas

Dirut BNI Herry Sidharta: Saatnya Bekerja Lebih Cerdas - GenPI.co
BNI. Foto: BNI

Untuk melindungi para tenaga medis yang berada di garda terdepan penanganan covid-19 serta kelompok masyarakat lain yang berisiko tinggi terjangkiti, BNI menjadi yang terdepan menjalankan program Berbagi Swab Test secara Massal dan Gratis.

Tidak kurang dari 30 ribu alat uji usap PCR disiapkan BNI untuk disebarkan ke banyak kota di daerah penyebaran covid-19 yang tinggi di Indonesia.

Kepedulian BNI dalam mendukung pencegahan covid-19 sudah dilakukan sejak awal Maret 2020.

Saat itu BNI bersama beberapa BUMN lain mengirimkan sekitar 160 ribu masker hingga ke Hong Kong dan beberapa kota di luar negeri yang memiliki kantor cabang.

Semuanya dtujukan bagi pekerja migran Indonesia di negara-negara yang terlebih dahulu terpapar covid-19.

BNI juga termasuk yang paling awal memanfaatkan teknologi drone untuk menyemprotkan disinfektan di 50 titik di Jabodetabek.

Selain itu, BNI pun menggerakkan sekitar 30 mitra binaan di berbagai daerah untuk memproduksi alat pelindung bagi tenaga medis, baik baju hazmat maupun masker.

BACA JUGA: Nasabah BNI Bisa Isi Ulang Saldo TapCash via GoPay

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya