Terobosan Baru, Pameran Properti Bisa Dikunjung Secara Virtual Lo

Terobosan Baru, Pameran Properti Bisa Dikunjung Secara Virtual Lo - GenPI.co
Ilustrasi (foto: Dyandra)

GenPI.co - Dyandra Promosindo bekerja sama dengan Real Estate Indonesia (REI) dan Rumah.com akan menyelenggarakan pameran Property Weekend Fiesta (PWF). 

Event ini merupakan pameran properti hibrida pertama yang menggabungkan event online dan offline dengan berkonsep festival, karena terjadinya pandemi virus corona (covid-19).

BACA JUGA: Rumah Darius Sinathrya dan Donna Agnesia Keren dan Nyaman Banget

Selama berlangsungnya PWF 2020, pihak penyelenggara akan tetap menjalankan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah.

“Kami menghadirkan pameran ini untuk membantu masyarakat menemukan rumah idamannya," kata Michael Bayu A. Sumarijanyo, Direktur Dyandra Promosindo melalui webinar.

Pameran properti ini akan menghadirkan ratusan developer yang menampilkan proyek-proyek terbaik mereka. 

Konsep hibrida pada pameran PWF ini salah satunya melalui program virtual booth yang ditawarkan kepada exhibitor untuk pameran PWF online expo.
Online exponya sendiri akan berlangsung selama 2 minggu, yaitu tanggal 28 September-11 Oktober 2020. 

BACA JUGA: Tristan Juliano, Putra Bungsu Memes yang Gantengnya Ampun-ampun

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya