
GenPI.co - Telkomsel secara konsisten berkomitmen terus bergerak maju memastikan terpenuhinya kualitas akses jaringan broadband.
Hal ini untuk menjamin kenyamanan pengalaman pelanggan dalam menunjang aktivitas digital di masa pendemi ini.
BACA JUGA: Main Games Online Sepuasnya, Kuota dari Telkomsel Murah Banget
Salah satu yang menjadi prioritas adalah memastikan pengalaman para pelajar dan pendidik dalam menjalankan proses pembelajaran jarak jauh secara daring dan virtual.
Komitmen tersebut terus diupayakan dengan secara berkelanjutan melakukan sejumlah aktivitas.
Seperti pengamanan quality of service (QoS), pemantauan, pengembangan teknologi, dan infrastruktur jaringan broadband.
Yakni guna mengantisipasi perubahan perilaku masyarakat yang terus berkembang seperti pergeseran pengguna layanan telekomunikasi berbasis digital yang kini semakin dinamis dan terpusat di area residensial.
Direktur Utama Telkomsel Setyanto Hantoro mengatakan, selama masa pendemi covid-19 berlangsung, Telkomsel sudah melihat terjadinya perubahan aktivitas digital masyarakat yang cukup signifikan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News