Startup Pendidikan Colearn Diguyur Investor Rp 143 Miliar

Startup Pendidikan Colearn Diguyur Investor Rp 143 Miliar - GenPI.co
Aplikasi bimbel Colearn. (Colearn)

Dalam sebuah survei, 80 persen murid melihat peningkatan nilai setelah menggunakan CoLearn. Tidak hanya membantu murid Indonesia mengerjakan PR dengan cepat, CoLearn memastikan para murid mendapatkan bantuan kualitas terbaik. 

Video solusi yang tersedia dibuat oleh tutor-tutor terbaik di Indonesia dan berisikan langkah-langkah mendetail serta pembahasan mendalam. 

Hal ini efektif membantu murid menghilangkan kecemasan dan rasa takut mereka terhadap mata pelajaran sulit seperti Matematika. 

Para murid juga didorong untuk kemudian memperdalam pemahaman mereka dengan menghadiri kelas live online yang dibawakan secara interaktif oleh guru juara.

Kelas Live dirancang sebagai lingkungan belajar yang positif bagi para murid. Di dalam setiap kelas, uru juara bertindak sebagai panutan yang mendorong dan menyemangati murid. Sementara teman-teman sekelas lainnya pun tekun untuk belajar. 

BACA JUGA: Cantik dari Lahir, 3 Zodiak Ini Bikin Gemas

Lingkungan belajar seperti ini menumbuhkan kepercayaan diri murid dalam menghadapi mata pelajaran yang sulit seperti Matematika. Di kelas, murid diajak memahami konsep-konsep yang kompleks melalui cara yang menarik dan mudah dipahami. (*)
 

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya