Ngamen Demi Kuliah, Sempat Terciduk Satpol PP, Lulus Cum Laude

Ngamen Demi Kuliah, Sempat Terciduk Satpol PP, Lulus Cum Laude - GenPI.co
Noviana, mantan pengamen Surabaya, berhasil lulus Cum Laude dari Universitas Airlangga (Foto : Jatim Now)

GenPI.co – Masa lalu yang kelam menjadikan cambuk bagi seorang gadis mantan pengamen bernama Noviana. Hidup di bawah garis kemiskinan tak membuatnya patah semangat untuk mengenyam pendidikan tinggi. Buktinya kini ia berhasil lulus sarjana strata 1 dari Fakultas Hukum Universitas Airlangga Surabaya sebagai wisudawan terbaik. Tak tangung-tanggung IPK 3,94 berhasil ia raih dalam kurun waktu tak kurang dari 4 tahun. 

Resmi diwisuda pada Jumat, 6 September 2019, anak ke empat dari dari delapan bersaudara ini membagi kisahnya. Tumbuh dari keluarga kurang mampu, Noviana harus berjibaku dengan asap jalanan Surabaya semenjak usia 5 tahun. Ia bersama sang kakak harus rela mengamen demi melanjutkan hidup. Hal ini terpaksa dilakukan karena kedua orang tua mengidap penyakit keras kala itu. 

Baca juga :

5 Destinasi Wisata di Sydney jadi Inspirasi Nama Anak Cut Tari

4 Ide Bikin Toilet Kamu Kece, Bisa Bikin Betah Sampai Nginap

12 Ide Melipat Pakaian Sangat Direkomendasikan untuk Traveler

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya