Harga 5 Kripto Naik Gila-gilaan, Bitcoin Kalah Telak

Harga 5 Kripto Naik Gila-gilaan, Bitcoin Kalah Telak - GenPI.co
Ilustrasi trader sedang trading mata uang kripto termasuk Bitcoin. Foto: Asep Wahyudin/GenPI.co

GenPI.co - Harga beberapa mata uang kripto (cryptocurrency) naik gila-gilaan dalam 24 jam terakhir.

Performa berbagai mata uang kripto tersebut bahkan sanggup mengalahkan Bitcoin.

Salah satunya ialah Ethereum. Dilansir dari Coinmarketcap, Kamis (16/12) pukul 18:22 WIB, harga mata uang kripto dengan kode ETH itu naik 4,15 persen dalam 24 jam terakhir.

BACA JUGA:  Kabar Gembira, Aset Kripto Mulai Ngacir

Saat ini harga Ethereum berada di angka USD 4.029,07. Di sisi lain, harga Bitcoin hanya naik 1,73 persen.

Bitcoin diperdagangkan di angka USD 49.047,38. Kripto lainnya yang juga moncer ialah Solana.

BACA JUGA:  3 Kripto Melambung Hingga Pekan Ini, Bitcoin Bisa Disusul?

Harga Solana naik 10,52 persen dalam 24 jam terakhir. Saat ini harga Solana sebesar USD 183,85.

Cardano juga melonjak hingga 5,05 persen. Harga kripto dengan kode ADA itu berada di angka USD 1,32.

BACA JUGA:  Bitcoin Melempem, Kripto Ini Malah Moncer

Mata uang kripto Avalanche juga memelesat sangat tajam dalam 24 jam terakhir, yakni hingga 13,51 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya