Desa Wisata Reliji Bubohu Bongo, Andalan Wisata Batudaa Pantai

Desa Wisata Reliji Bubohu Bongo, Andalan Wisata Batudaa Pantai - GenPI.co
Lokasi wisata reliji Bubohu Bongo Kecamatan Batudaa Pantai kabupaten Gorontalo.

GenPI.co – Desa Wisata Reliji Bubohu Bongo di Kecamatan Batudaa Pantai Kabupaten Gorontalo semakin cantik dengan beragam sajian alam dan budayanya.

Empat rumah tradisonal yang menjadi ikon desa ini adalah lokasi yang paling dicari untuk berfoto oleh wisatawan. Wisatawan ini juga memberi makanan ratusan merpati yang jinak, bahkan hingga di kepala dan tangan saat pengunjung memberi makan. Atraksi ini paling mengesankan.

“Dalam waktu dekat kami akan lengkapi dengan saran outbond untuk anak-anak,” kata Yosep Tahir Maruf yang akrab dipanggil Yotama, Sultan Bubohu yang mengelola wisata ini, Rabu (12/6).

Baca juga:

Kotak Gelar Konser Di Pohuwato, Daerah Wisata Bahari Kelas Dunia 

Uniknya Nelayan Olalo Gorontalo Peringati Lebaran Ketupat 

Ada Reog Ponorogo Di Pantai Libuo Pohuwato 

Yosep Tahir Maruf merupakan keturunan raja-raja kerajaan Bubohu, sebuah kesultanan mungil yang menguasai kawasan Batudaa Pantai hingga ke muara Sungai Paguyaman pada masanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya