Naik Citilink Makin Mudah, Layanannya Wah

Naik Citilink Makin Mudah, Layanannya Wah - GenPI.co
Pesawat Citilink. Foto: Benny Jahang/Antara

GenPI.co - Citilink terus berusaha memanjakan para pelanggannya yang hendak melakukan perjalanan melalui penerbangan.

Salah satu terobosan yang dilakukan Citilink ialah menyediakan layanan tes PCR dan antigen gratis di Lampung mulai Jumat (27/8).

Sebelumnya, Citilink juga sudah menerapkan inovasi serupa di sejumlah kota, seperti Balikpapan, Palembang, Batam, dan Padang.

BACA JUGA:  Citilink Punya Promo Spesial, Penumpang Pasti Happy

“Saat ini layanan tes PCR dan antigen gratis Citilink telah tersedia di total 18 kota di Indonesia,” kata Direktur Niaga dan Kargo Citilink Benny Rustanto.

Benny menambahkan, layanan tes PCR dan antigen gratis tersedia sampai 30 September 2021.

BACA JUGA:  Cihui! Ada Kabar Bahagia untuk Penumpang Citilink

Layanan tersebut berlaku untuk penumpang Royal Green serta reguler ekonomi Citilink.

Benny mengatakan, pihaknya bertekad terus memperluas layanan tes PCR dan antigen gratis di Indonesia.

BACA JUGA:  Maskapai Citilink Hentikan Penerbangan Surabaya-Jember

“Tujuannya ialah memudahkan pelanggan yang akan melakukan perjalanan dengan pesawat kami," ujar Benny.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya