Omzet Pengusaha Kedai Kopi Merosot Tajam saat Pandemi

Omzet Pengusaha Kedai Kopi Merosot Tajam saat Pandemi - GenPI.co
Ihsanul Arif Habibi saat meracik minuman. Foto: Dok pribadi

GenPI.co - Omzet pengusaha kedai kopi mengalami penurunan saat pandemi covid-19 merebak di Tanah Air. 

Owner FF Choco & Coffee Ihsanul Arif Habibi atau Habib bahkan mengaku omzet kedainya menurun drastis.

"Wah, omzet per bulannya turun 50 persen. Enggak seperti dahulu," ujar Habib kepada GenPI.co, Selasa (21/9). 

BACA JUGA:  Buka Kedai Cokelat dan Kopi, Habib Raup Omzet Belasan Juta Rupiah

Menurunnya omzet itu terjadi lantaran peraturan jam malam yang diterapkan di wilayahnya. 

Peraturan itu pun membuatnya harus menutup kedainya lebih awal dari biasanya. 

BACA JUGA:  Sheila Sukses Bisnis Kafe Tema Olahraga Beromzet Wow

"Sangat berpengaruh sekali. Biasanya tutup 12 malam, sekarang jam 8 malam harus tutup," kata Habib. 

Namun, pandemi covid-19 tak membuat semangat berbisnis Habib luntur. 

BACA JUGA:  Bikin Lukisan dari Daun, Gilang Raup Omzet Belasan Juta Rupiah

Dia selalu berusaha untuk mencari cara agar bisnis kedai kopi dan coklat miliknya tetap bertahan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya