UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021, Saatnya UMKM Go International

UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021, Saatnya UMKM Go International - GenPI.co
PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero), Tbk. menggelar UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021 untuk membangkitkan UMKM dan mendorongnya menembus pasar global. Foto: BRI

Selain itu, untuk lebih jauh mempromosikan produk UMKM kepada masyarakat, BRI menggelar live shopping bekerja sama dengan Shopee.

Acara ini dipandu oleh host Indy Barends dan Patricia Gouw. Kejutan harga dan diskon spesial banyak diberikan di dalam sesi ini.

Rangkaian acara lainnya, yakni sesi coaching clinic untuk mengasah dan memberi bekal pelaku UMKM agar bisa meningkatkan mutu produk dan kapasitas UMKM-nya.

BACA JUGA:  Brilianpreneur 2021, Ajang UMKM Bertemu Buyer dari 30 Negara

Beberapa ahli dan sosok terkenal pelaku UMKM yang berpengalaman di bidangnya akan memberikan bimbingan dan pengetahuan teknis berbagai hal di dalam mengelola dan memasarkan produk UMKM, antara lain Leonard Theosabrata, Aidil Wicaksono, Lily Mariasari, Ria Templer, Intan Anggita dan Eno Bening.

Acara lain yang tak kalah menarik, yaitu Brilianpreneur Virtual Trip: Menengok Eloknya Pulau Lombok. Pada sesi ini, Marischka Prudence akan mengajak peserta dan pengunjung UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021 ke beberapa destinasi wisata yang sedang hits di Pulau Lombok.

BACA JUGA:  UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021, Bangkitkan UMKM saat Pandemi

Puncak dari seluruh rangkaian kegiatan UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021 adalah pengumuman dan penyerahan UMKM Award 2021.

Beberapa kategori penghargaan yang diberikan antara lain Best Expo, Best Business Matching yang terdiri dari Top Deals & Best Newcomers, dan UMKM Favorit berdasarkan sosial media.

BACA JUGA:  UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2021 Dorong Pelaku Usaha Go Global

Pemberian penghargaan ini menjadi tolak ukur dari prestasi dan kerja keras pelaku UMKM sehingga bisa menjadi role model bagi UMKM lainnya. BRI juga akan menyerahkan donasi yang berasal dari lelang UMKM x Designer kepada Sahabat UMKM di akhir acara.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya