Strategi Bisnis Pie Susu Dhian Dalam Hadapi Pandemi, Top Banget

Strategi Bisnis Pie Susu Dhian Dalam Hadapi Pandemi, Top Banget - GenPI.co
Manajer Operasional Pie Susu Dhian I Gede Sudiarta (diskusi bersama media, Rabu (Kamis 23/12)).

GenPI.co - Pandemi covid-19 membuat semua sektor perekonomian lumpuh, terutama pariwisata. Dibatasinya mobilitas masyarakat membuat bisnis di sektor pariwisata mati suri.

Dampak tersebut turut dirasakan oleh bisnis Pie Susu Dhian yang mengalami penurunan omset penjualan hingga 70 persen.

Manajer Operasional Pie Susu Dhian I Gede Sudiarta mengatakan bahwa Pie Susu Dhian didirikan pada 2010 oleh Komang Sukadasna dengan tujuan awal memberdayakan masyarakat sekitar.

BACA JUGA:  Cara ACK Fried Chicken Denpasar Pertahankan Bisnis Saat Pandemi

Tak disangka, bisnis tersebut tidak hanya mampu menyediakan lapangan pekerjaan untuk masyarakat, tetapi bisa melaju pesat, baik secara nasional maupun mancanegara.

"Namun, sejak pandemi melanda, omset kami turun sekitar 70 persen. Sebab, pasar kami paling besar ada di sektor oleh-oleh pariwisata," ujarnya dalam sesi wawancara bersama media, Kamis (23/12).

BACA JUGA:  10 Daftar Aplikasi Akuntansi Terbaik Untuk Kelola Bisnis

Meskipun begitu, Sudiarta mengatakan bahwa bisnis Pie Susu Dhian kini sudah kembali membaik usai menerapkan berbagai strategi.

Salah satunya adalah dengan memanfaatkan penjualan secara online (daring) dan mulai memanfaatkan layanan dompet digital pada 2021.

"Sebenarnya kami juga sudah memanfaatkan bisnis daring sejak awal berdiri pada 2010. Namun hal itu lebih gencar kami lakukan hari ini," ungkapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya