Menguat, IHSG Jumat Pagi Belum Bisa Tembus Level 7.000, Duh

Menguat, IHSG Jumat Pagi Belum Bisa Tembus Level 7.000, Duh - GenPI.co
IHSG pada perdagangan Jumat pagi belum bisa menembus level psikologis 7.000. Padahal, IHSG kemarin berhasil cetak rekor. Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww.

GenPI.co - Indeks harga saham gabungan atau IHSG melaju positif pada perdagangan, Jumat (18/3), pagi.

Meski begitu, indesk belum bisa menapaki level psikologis seperti kemarin, yaitu bertengger di 7.000

Pada pembukaan perdagangan, IHSG menguat ke 6.980 dan sekitar pukul 09.11 WIB naik tipis 2,02 poin atau 0,02 persen menjadi 6.966.

BACA JUGA:  Waduh! IHSG Gagal Bertahan di Level 7.000, Sedih

Dari 579 saham yang diperdagangkan, 219 di antaranya menguat, 170 melemah dan 190 stagnan.

Frekuensi perdagangan tercatat 152.792 kali dengan nilai transaksi Rp 1,43 triliun dan 2,30 miliar lembar saham diperjualbelikan.

BACA JUGA:  Hore! IHSG Cetak Rekor Baru, Tembus Level 7.000

Sebelas indeks sektoral penggerak IHSG mayoritas menguat, sementara lima di antaranya mencatatkan koreksi.

Sektor bahan baku memimpin pelemahan dengan turun 0,24 persen.

BACA JUGA:  Asing Beli Saham Rp 2,01 Triliun, IHSG Ditutup Naik ke 6.992

Kontributor utama yang mengerek indeks ke zona hijau, yaitu sektor energi yang menguat 1,04 persen.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya