Waterway Dispenser Antiribet Tanpa Galon

Waterway Dispenser Antiribet Tanpa Galon - GenPI.co
CEO PT Intisarana Adisejahtera Yoseph Chandra saat memperkenalkan Waterway di ICE BSD, Jumat (16/12). FOTO: GenPI

GenPI.co - Waterway alat filtrasi menjadi air murni layak minum dengan sistem penyaringan reverse osmosis (RO) diluncurkan.

Bran asli buatan lokal Indonesia itu mengubah gaya hidup modern untuk mendapatkan akses air bersih dengan mudah dan praktis.

Waterway layaknya memiliki pabrik air sehat sendiri di rumah, kantor, rumah sakit atau ruan publik untuk dikonsumsi langsung dengan harga terjangkau.

BACA JUGA:  Galon Sekali Pakai Jadi 5 Tertinggi Penyumbang Sampah Plastik di Sungai

“Kami menyebut Waterway sebagai Dispenser RO karena selain berfungsi memurnikan air, alat ini juga berfungsi sebagai dispenser yang dilengkapi dengan tiga opsi temperatur air baik itu air panas, dingin, dan air suhu ruangan,” ujar CEO PT Intisarana Adisejahtera Yoseph Chandra saat launching Waterway di ICE BSD, Jumat (16/12).

Menurut Yoseph, Waterway sudah memiliki sertifikat kelayakan air sesuai standard WHO dan Kementerian Kesehatan RI berdasarkan uji yang dilakukan oleh Sucofindo.

BACA JUGA:  Kamaruddin Laporkan Penyidik Kejati Jateng ke KPK

Waterway dipasarkan oleh PT Intisarana Adisejahtera, perusahaan yang sudah dikenal memproduksi dan memasarkan Inti Solar, pemanas air tenaga matahari, produk peraih Superbrands yang nama dan purna jualnya sudah merata di seluruh indonesia.

Menurutnya, air bersih dan sehat sangat penting untuk kehidupan sehari-hari terutama bagi kesehatan tubuh.

BACA JUGA:  Bharada E Akui Berbohong kepada Kapolri

Dengan mengonsumsi air bersih dan sehat tentunya akan mengurangi risiko penyakit. Karena itu Waterway hadir sebagai solusi dengan cara praktis, sehat, dan lebih murah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya