BRI Gelar Pasar Ramadhan Simpedes 2023 di 4.281 Titik

BRI Gelar Pasar Ramadhan Simpedes 2023 di 4.281 Titik - GenPI.co
PT Bank Rakyat Indonesia alias BRI (Persero) Tbk terus mendorong kemajuan UMKM dengan berbagai cara. Ilustrasi pelaku UMKM. Foto: ANTARA FOTO/Umarul Faruq/hp

GenPI.co - PT Bank Rakyat Indonesia alias BRI (Persero) Tbk terus mendorong kemajuan UMKM dengan berbagai cara.

Salah satunya ialah menggelar Pasar Ramadhan Simpedes 2023 di 4.281 titik di Indonesia pada 1-16 April 2023.

Sekitar 48 ribu pelaku UMKM ambil bagian dalam kegiatan tersebut. Sebanyak 379 titik berada di kota/kabupaten.

BACA JUGA:  BRI Menang BCOMSS 2023, Erick Thohir Minta Karyawan BUMN Berani Bicara Fakta

Sementara itu, sebanyak 3.902 titik tersebar di desa maupun kecamatan. Kegiatan tahun ini lebih spesial karena masyarakat bisa beraktivitas secara normal setelah pandemi covid-19 mereda.

"Selain menggerakkan aktivitas ekonomi, perseroan ingin meningkatkan literasi masyarakat terhadap layanan digital perbankan melalui Pasar Ramadhan Simpedes,” kata Direktur Bisnis Mikro BRI Supari.

BACA JUGA:  BRI Berikan Penghargaan kepada Para Nasabah Loyal

Dia menjelaskan masyarakat bisa menggunakan QRIS BRI untuk melakukan pembayaran di Pasar Ramadhan Simpedes 2023.

"Dengan demikian, diharapkan juga bisamendongkrak tingkat inklusi layanan digital. Sebab, pada dasarnya digitalisasi memudahkan nasabah dan mampu meningkatkan efisiensi,” ucap Supari.

BACA JUGA:  Dorong UMKM Go Global, BRI Gelar UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2022

Keputusan BRI menggelar Pasar Ramadhan Simpedes 2023 sejalan dengan optimisme para pelaku UMKM pada kuartal keempat 2022.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka - JPNN.com

7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka

Ada beberapa manfaat biji pala yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya adalah tentu saja membantu pencernaan.