
GenPI.co - Perum Bulog akan mengimpor beras lagi sebanyak 1,2 juta ton tahun ini.
Direktur Utama Perum Bulog Bayu Krisnamurthi mengatakan impor beras ini untuk menambah penurunan produksi beras sekaligus menjaga stabilitas stok dan harga beras di dalam negeri.
Dia menjelaskan impor beras sebanyak 1,2 juta ton diharapkan dapat terealisasi sebelum Desember 2024.
BACA JUGA: Kejati NTT Sita Rumah Berlantai 4 Milik Tersangka Korupsi Beras Bulog Waingapu
Menurut dia, Bulog mendapatkan persetujuan pemerintah untuk mengimpor 3,6 juta ton beras tahun 2024.
Dari jumlah tersebut, impor beras yang sudah terealisasi hingga Juli 2024 sebanyak 2,4 juta ton.
BACA JUGA: Bulog Target Penyerapan 600.000 Ton Beras hingga Mei 2024
Dengan demikian, masih ada 1,2 juta ton kuota beras impor yang belum terealisasi.
Dia menyebut Bulog tengah menyelesaikan kontrak impor beras sekitar 300.000 ton.
BACA JUGA: Mak-Mak Bisa Lega, Bulog Pastikan Stok Beras Jelang Lebaran Aman
“Sehingga sisanya ada 900.000 ton lagi (yang belum terkontrak) dari total target 3,6 juta ton. Kami berharap semua bisa masuk sebelum Desember,” kata dia, Sabtu (31/8).
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News