GenPI.co - Pengurus Besar Esports Indonesia (PB ESI) membeberkan target Timnas eSports di Kejuaraan Dunia IESF 2023.
Diketahui, Timnas eSports Indonesia siap bertolak ke Rumania untuk mengikuti kejuaraan dunia IESF 15th World Esports Championships 2023 yang digelar pada 24 Agustus-4 September mendatang.
Eddy Lim selaku Ketua Badan Tim Nasional untuk IESF 15th World Esports Championships 2023 mengatakan bahwa timnas eSport akan berangkat pada 22 Agustus, dan akan kembali ke Tanah Air pada 5 September.
BACA JUGA: Waduh, PB ESI Sebut MPL Season 12 Belum Memenuhi Persyaratan Legal
"Ada pun total atlet 18 orang, pelatih 11 orang," kata Eddy Lim pada konferensi pers di Kantor PB ESI, Gandaria Tower, Minggu (20/8).
Timnas esport Indonesia akan turun pada lima nomor, yaitu CS:GO Putra, Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB), DOTA 2, eFootball, serta Tekken 7.
BACA JUGA: Bahas Persiapan SEA Games 2023, Menpora Amali Terima PB ESI
Persiapan untuk mengikuti ajang tersebut telah dimulai dengan pemusatan latihan (pelatnas) sejak 1 Juli. Khusus untuk CS:GO putra, pelatnas telah dilakukan lebih awal pada 10 Juni 2023.
Lebih lanjut, Eddy merinci CS:GO putra terdiri dari lima atlet dan dua pelatih, MLBB dengan lima atlet, satu cadangan dan tiga pelatih, DOTA 2 dengan lima atlet dan dua pelatih, eFootball dengan satu atlet dan dua pelatih, Tekken 7 dengan satu atlet dan dua pelatih.
BACA JUGA: PB ESI Akui Pelatnas Esports SEA Games Tergesa-gesa
Sementara itu, jumlah kontingen Indonesia yang akan berangkat dan mendampingi para atlet untuk berkompetisi dalam IESF di Rumania sebanyak 13 orang, yang terdiri dari ketua dan wakil badan timnas IESF, manajer timnas dan wakilnya, serta tim pendukung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News