Dahsyat, Video Klip Lisa BLACKPINK Sukses Raih 100 Juta Penonton!

Dahsyat, Video Klip Lisa BLACKPINK Sukses Raih 100 Juta Penonton! - GenPI.co
Lisa BLACKPINK. Foto: Instagram @lalalalisa_m

GenPI.co - Video klip LALISA milik Lisa BLACKPINK berhasil mencetak 100 juta penonton YouTube hanya dalam waktu dua hari.
 
Meski demikian, YouTube belum mengonfirmasi rekor tersebut secara resmi.

Dilansir dari Soompi, LALISA dirilis pada Jumat (10/9) pukul 1 siang waktu Korea Selatan atau pukul 11.00 WIB.
 
Kemudian, pada hari Minggu (12/9) pukul 2 siang waktu Korea Selatan atau pukul 12.05 WIB, video klip tersebut berhasil mencapai 100 juta penonton.

Dengan demikian, video klip LALISA hanya membutuhkan waktu 49 jam dan 5 menit untuk mencapai 100 juta penonton.

BACA JUGA:  Luar Biasa! Deretan Fakta Debut Solo Lisa BLACKPINK

Capaian itu bahkan lebih cepat dari penyanyi solo manapun di dunia.

Sebelumnya, rekor tersebut dipegang oleh PSY dengan lagu Gentleman yang mendapatkan 100 juta penonton dalam waktu 2,8 hari.

BACA JUGA:  Dahsyat! Album Solo Lisa BLACKPINK Pecahkan Rekor Sebelum Dirilis

Meski rekor tersebut belum dikonfirmasi oleh YouTube, video klip LALISA disebut-sebut berpotensi besar memecahkan rekor untuk jumlah penonton terbanyak dalam kurun waktu 24 jam yang diraih oleh penyanyi solo di dunia.
 
Capaian Lisa juga berhasil melangkahi Rose, rekannya sesama anggota BLACKPINK.
 
Rose berhasil mendapatkan 100 juta penonton untuk lagu solonya ‘On The Ground’ dalam kurun waktu sekitar satu minggu.
 
Sebelumnya, video klip debut Lisa berhasil meraih lebih dari 10 juta penayangan hanya dalam waktu 1 jam 30 menit.

Bahkan, setelah 8 jam perilisan, video klip LALISA mampu meraih 40 juta lebih penayangan di YouTube.
 
Pencapaian ini menjadikan Lisa sebagai solois wanita KPop dengan penonton terbanyak di YouTube saat debutnya. (Ant)

BACA JUGA:  Wow, BLACKPINK Jadi Artis dengan Pengikut Terbanyak di YouTube!

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya