Ada Insiden Tembakan Mematikan, Syuting Film Rust Dihentikan

Ada Insiden Tembakan Mematikan, Syuting Film Rust Dihentikan - GenPI.co
Alec Baldwin. Foto: Antara/Santa Ynez Valley News

GenPI.co - Syuting film Rust yang diproduseri oleh Alec Baldwin terpaksa dihentikan setelah adanya insiden tembakan mematikan.

Dilansir dari Hollywood Reporter, pistol yang digunakan oleh aktor Alec Baldwin menembak dan menewaskan sinematografer Halyna Hutchins dan mencederai sutradara Joel Souza.

"Produksi dihentikan untuk sementara waktu. Keselamatan para pemain dan kru kami tetap menjadi prioritas utama kami," kata juru bicara tim produksi film tersebut dikutip dari Hollywood Reporter, Kamis (21/10).

BACA JUGA:  Gahar! Begini Penampilan Optimus Prime di Film Transformers 7

Diketahui, insiden tersebut terjadi di lokasi syuting film Rust yang mengambil set di Bonanza Creek Ranch, Santa Fe, Kamis (21/10) waktu Amerika Serikat.

Setelah kejadian tersebut, Hutchins langsung dibawa ke University of New Mexico Hospital dengan helikopter. Sayangnya, ia meninggal ketika tiba di rumah sakit.

BACA JUGA:  Film Horor Terbaru Netflix, Sinopsisnya Bikin Merinding!

Sementara itu, Souza menjalani perawatan di Instalasi Gawat Darurat.

Berdasarkan keterangan dari pihak kepolisian, tidak ada yang ditangkap dalam insiden tersebut dan tak ada tuntutan yang diajukan.

BACA JUGA:  Yura Yunita Isi Soundtrack Film Nussa, Lagunya Menyentuh Banget!

Saat ini, kasus tersebut masih diselidiki oleh detektif dengan mewawancarai saksi mata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya