Pengakuan Ernest Prakasa, Energi Terkuras Garap Ghost Writer 2

Pengakuan Ernest Prakasa, Energi Terkuras Garap Ghost Writer 2 - GenPI.co
Pengakuan Ernest Prakasa, Energi Terkuras Garap Ghost Writer 2 - Sutradara Ernest Prakasa. Foto : Iqbal/GenPI.co

GenPI.co - Sutradara Ernest Prakasa mengaku energinya terkuras dalam proses penggarapan film Ghost Writer 2.

Pria 40 tahun itu mengaku penggarapan film Ghost Writer 2 memiliki tantangan tersendiri.

"Pertama, lokasi mendadak batal karena masuk zona merah. Lalu, kru kami positif, hingga mendadak diusir dadi perumahan karena warga kuatir ada kerumunan," bebernya, di Jakarta, Selasa (12/7).

BACA JUGA:  Ghost Writer 2 Tayang 21 Juli 2022, Deva Mahendra Jadi Hantu

Dia pun terpaksa menunggu keadaan membaik hingga beberapa bulan.

"Pengambilan syuting di Jakarta, Sukabumi, dan Bandar Lampung membuat film ini mengambil langkah yang besar secara signifikan," jelasnya.

BACA JUGA:  Curhatan Tatjana Shapira Main di Ghost Writer 2: Ketawa Terus

Namun, berkat kerja sama tim yang solid, Ernest bersyukur film sekuel itu berhasil diluncurkan.

"Film ini unik karena menyajikan horror, komedi, drama yang unik, menghibur dan menyentuh pentonton," ungkapnya.

BACA JUGA:  Ghost Writer 2 Suguhkan Cerita yang Berbeda Dari Film Horor Lain

Lebih lanjut, Ernest pun mengungkapkan makna mendalam di film Ghost Writer 2.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya