GenPI.co - Para penggemar film horor Indonesia akan mendapatkan suguhan baru, yakni Kuasa Gelap.
Film horor yang digarap Sutradara Bobby Prasetyo itu menawarkan cerita yang sangat mengerikan.
Film Kuasa Gelap berkisah tentang ritual pengusiran setan yang sangat mencekam di dalamnya.
BACA JUGA: Ersya Aurelia Enjoy Banget Syuting Film Horor Pertama
"Kami menciptakan atmosfer yang mencekam dan autentik melalui pengalaman nyata eksorsisme di Indonesia," kata Bobby, Rabu (7/8).
Bobby Prasetyo menjamin film baru yang dikerjakannya akan memberikan suguhan berbeda.
BACA JUGA: Syuting Film Horor, Ersya Aurel Sampai Terluka
"Saya yakin film ini akan memberikan pengalaman horor yang baru dan mendebarkan bagi penonton," kata Bobby.
Di sisi lain, Paragon Pictures bersama Ideosource Entertainment sudah merilis cuplikan penggoda film Kuasa Gelap.
BACA JUGA: Film Deadpool & Wolverine Hasilkan Pemasukan Rp 13 Triliun
Di dalam cuplikan itu terlihat ritual pengusiran setan yang dilakukan Romo Rendra dan Romo Thomas.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News