Hari Bermain Sedunia 2021, Paddle Pop Hadirkan Permainan Seru

Hari Bermain Sedunia 2021, Paddle Pop Hadirkan Permainan Seru - GenPI.co
Hari Bermain Sedunia 2021, Paddle Pop Hadirkan Permainan Seru. Foto: PR Paddle Pop

GenPI.co - Di tengah pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat, pilihan untuk mengisi libur sekolah anak menjadi terbatas dan hanya bisa dilakukan di rumah saja.

Libur panjang yang idealnya dinantikan oleh orang tua dan anak, justru jadi tantangan yang perlu disiasati.

Bertepatan dengan Hari Bermain Sedunia 2021, Paddle Pop meluncurkan brand purpose Paddle Pop yaitu #MainYuk yang mengajak para orang tua untuk menghadirkan pilihan aktivitas bermain #DiRumahAja yang menyenangkan.

BACA JUGA:  4 Inspirasi Permainan Anak untuk Bantu Tumbuh Kreatif, Simak Mom!

“Inilah tantangan yang dihadapi orang tua, terutama bagaimana mengisi liburan dengan menyenangkan dan tetap menjaga well-being anak, seperti terhindar dari rasa bosan, moody, stress, kurangnya intensitas sosialisasi,” jelas Memoria Dwi Prasita, Head of Marketing Ice Cream Unilever Indonesia.

Menurut Vera Itabiliana Hadiwidjojo, S.Psi., Psikolog., psikolog anak dan remaja, ada banyak manfaat bermain untuk tumbuh kembang & well-being anak. Misalnya, menstimulasi perkembangan sosial, kognitif, bahasa, regulasi emosi dan mengelola stress, rasa bosan, dan mood.

BACA JUGA:  Anak Makin Kreatif dengan Mendongeng, Simak Tips Menarik Ini, Mom

“Lewat bermain, kita memberikan anak kesempatan untuk mengasah kompetensinya sekaligus memperoleh keterampilan baru lainnya dalam suasana yang santai dan menyenangkan.” jelas Vera.

Rangkaian aktivitas bermain anak persembahan dari Paddle Pop dimulai dengan program “Paddle Pop #MainYuk SeaVenture” yang bekerja sama dengan Jakarta Aquarium Safari dari April-Juni 2021, di mana orang tua dan anak dapat menikmati wisata virtual dunia bawah laut secara gratis lewat situs paddlepopmainyuk.com.

Selain itu, orang tua dan anak dapat menjelajah keunikan biota bawah laut, mengasah kemampuan sosial anak lewat video bermain interaktif, mencoba ide permainan seru dari Playdate Indonesia untuk mengembangkan kreativitas dan imajinasinya, serta kuis & kompetisi berhadiah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya