3 Cara Komunikasi ke Anak saat Orang Tua Memutuskan Cerai

3 Cara Komunikasi ke Anak saat Orang Tua Memutuskan Cerai - GenPI.co
Ilustrasi: Freepik

GenPI.co - Perceraian orang tua seringkali mengorbankan kehidupan anak. Mereka akan mudah stres untuk memilih hidup bersama Ayah atau Ibu.

Dalam banyak kasus, perceraian orang tua juga meninggalkan sejumlah trauma. Oleh karena itu, untuk menghindari hal yang demikian, sebaiknya orang tua perlu untuk berbicara dari hati ke hati kepada sang anak.

Hal ini wajib dilakukan sebelum proses perceraian masuk persidangan. Jika masih bingung, di bawah ini terdapat 3 tips yang bisa Anda lakukan untuk menjelaskan perceraian kepada anak, seperti dilansir berbagai sumber. Apa saja?

BACA JUGA:  Belajar dari Bill Gates, Ini 3 Penyebab Perceraian di Usia Senja

1. Pilih Waktu yang Tepat

Ketika perceraian baru sekadar rencana, Anda tidak perlu memberitahukan kepada Si Kecil. Lebih baik hal semacam ini disampaikan saat Anda dan pasangan telah benar-benar sepakat untuk berpisah. 

BACA JUGA:  4 Kunci Ampuh Menghindari Perceraian, Lakukan Sebelum Menyesal!

Pastikan Anda memilih waktu saat emosi anak Anda tidak dalam keadaan tertekan, misalnya tengah menghadapi ujian sekolah. Ada bagian otak yang terus menyimpan kejadian buruk.

Maka ketika Anda akan menjelaskan pada anak tentang perpisahan, luka tersebut mungkin akan terus tersimpan dalam memorinya. 

BACA JUGA:  Tokcer, Lakukan 4 Cara Ini untuk Punya Anak Kembar

2. Jelaskan Bersama

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya