Fakta ini Membuat Kisah Cleoptra Tak Pernah Lekang

Fakta ini Membuat Kisah Cleoptra Tak Pernah Lekang - GenPI.co
Salah satu lukisan yang menggambarkan kecantikan Cleopatra. (Foto: Shutterstock)

Pada saat Julius Caesar menjadi kaisar Romawi dan menaklukkan Mesir, dia terlibat asmara dengan Cleopatra dan membuahkan seorang anak. Saat Julius Caesar tewas dibunuh oleh Brutus, Anthony adalah salah seorang jenderal yang berhasil mengalahkan Brutus. Ia kemudian membagi Romawi menjadi dua untuk  dirinya dan Octavianus, jenderal lainnya.

Anthony lalu terlibat asmara dengan Cleopatra dan memiliki beberapa anak. Namun muncul pertikaian antara Anthony dan Octavianus yang berujung pada bentrok antara keduanya yang dimenangkan oleh Octavianus.

Anthony yang terbunuh dalam perang membuat Cleopatra memutuskan untuk mengakhiri hidupnya sendiri.

Kecantikannya terkenal kemana-mana

Filsif dunia kuno Plutarch yang hidup sekitar 1 abad setelah Cleopatra menulis bahwa kecantikan Cleopatra tidaklah tanpa tanding dan tidak membuat orang langsung tertegun dalam sekali lihat. Sementara sejarawan Romawi Cassius Dio yang menulis lebih dari 100 tahun setelah Plutarch mengatakan bahwa Cleopatra adalah wanita yang Kecantikannya melampaui standar.

Namun para sejarawan modern meyakini selain cantik, Cleopatra juga tergolong intelektual, karena sebagai penakluk wanita yang berpengalaman, Anthony dan Caesar tidak akan mudah jatuh kepada wanita hanya karena penampilan fisik saja. Ini ditegaskan oleh Plutarch yang menggambarkan Cleopatra sebagai wanita anggun dan berkarisma yang pandai berbicara dan meyakinkan orang.

Simak juga video berikut

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya