Cantiknya Koleksi Lebaran di Ramadan Fashion Festival PIM 3

Cantiknya Koleksi Lebaran di Ramadan Fashion Festival PIM 3 - GenPI.co
Salah satu brand SavLavina milik Nagita Slavina yang turut meramaikan RFF 2022. Foto : Njenissa/GenPI.co

GenPI.co - Jakarta Fashion Week (JFW) mempersembahkan Ramadan Fashion Festival (RFF) yang berlangsung secara online dan offline.

Gelaran fashion tahunan secara fisik berlangsung 7-17 April 2022 di area Atrium Level 2 Pondok Indah Mall 3, Jakarta. Sementara itu, untuk gelaran virtualnya dapat diakses di Shopee.

CEO GCM Group and chairwoman JFW, Svida Alisjahbana mengaku lega lantaran gelaran fashion bisa diadakan secara langsung.

BACA JUGA:  Selama Ramadan, Ada Diskon Busana Muslim Hingga 90% di Tokopedia

"Di samping bahagia karena bisa live, gelaran secara online juga bukan alternatif tapi pelengkap juga," ujar Svida di Pondok Indah Mall, Kamis (7/4).

Dia melanjutkan gelaran online bisa menjangkau masyarakat pecinta fashion lebih luas lagi.

BACA JUGA:  Hadir di PIM 3, Maison de Navia Hadirkan Busana Muslim Penuh Gaya

"Jadi, masyarakat bisa menikmati karya desainer Indonesia tidak hanya terpaku pada satu tempat saja," jelasnya.

RFF 2022 menghadirkan enam seri virtual fashion show dengan 19 desainer berkonsep modest wear yng bisa diakses melalui JFW.TV.

"Festival kali ini mengusung empat kategori, ada quirky, romantic, ecletic-chic, dan essentials," tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya