Tips Merawat Bulu Mata agar Tetap Sehat Usai Melakukan Lash Lift

Tips Merawat Bulu Mata agar Tetap Sehat Usai Melakukan Lash Lift - GenPI.co
Tips Merawat Bulu Mata agar Tetap Sehat Usai Melakukan Lash Lift. Foto: Asahi Asry/GenPI.co

GenPI.co - Lash lift merupakan salah satu metode perawatan untuk menciptakan bulu mata yang lebih tebal, lentik, dan bervolume.

Tak heran, perawatan ini menjadi salah satu yang cukup banyak disukai perempuan.

Perlu diketahui, hal penting yang perlu diperhatikan setelah melakukan lash lift adalah merawat bulu mata agar tetap sehat.

BACA JUGA:  Minyak Ini Sungguh Ajaib, Mampu Panjangkan Bulu Mata Secara Alami

Pengusaha salon Sugalash, Teresa Amanda mengingkatkan untuk tetap menggunakan produk perawatan untuk menjaga bulu mata tetap sehat dan terjaga.

"Sama seperti rambut, bulu mata juga penting untuk mendapatkan perawatan khusus salah satunya menggunakan minyak zaitun," tuturnya kepada GenPI.co, Sabtu (21/5).

BACA JUGA:  3 Rekomendasi Maskara Murah Meriah, Bikin Bulu Mata Cetar!

Minyak zaitun mengandung vitamin A dan E yang bermanfat bagi kesehatan rambut, termasuk memanjangkan bulu mata.

Minyak tersebut mampu menyerap jauh ke dalam akar rambut dan pori-pori kulit kelopak untuk merangsang pertumbuhan bulu mata.

BACA JUGA:  Tips Memakai Bulu Mata Palsu untuk Pemula, Mata Tetap Sehat

Selain itu, minyak zaitun juga bisa menjadi perisai untuk melindungi kekuatan batang rambut bulu mata.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya