Mate 30, Gawai Terbaru Huawei yang Hadir dalam 4 Varian

Mate 30, Gawai Terbaru Huawei yang Hadir dalam 4 Varian - GenPI.co
Huawei Mate 30 Pro edisi Porsche (Foto: bgr.com)

Mate 30 Lite

Ini adalah seri P 30 dengan harga yang paling rendah. Bagian depannya akan dipenuhi oleh layar dengan lubang kamera berada di sisi kanan gawai. Sensor sidik jari diletakkan di bagian belakang gawai tepat di bawah bagian kamera belakang. 

P 30 Lite menghadirkan empat kamera yang diletakkan tepat di tengah pada bagian belakang gawai. Alih-alih terdapat empat lensa yang menonjol keluar, P 30 Lite nampaknya akan menyembunyikan empat lensa pada satu tonjolan yang sama.

Karena P 30 Lite adalah seri yang paling ringan maka kecil kemungkinan diberi prosesor paling mutakhir Kirin 990.

Mate 30

Inilah gawai Mate 30 dalam spesifikasi standarnya. Mate 30 akan menggunakan prosesor Kirin 990 5G sebagai otaknya. Layarnya akan memenuhi bagian depan gawai dan menyisakan sedikit poni tempat kamera depan ganda dipasang. Sensor sidik jari juga dipasang di bagian depan, tepatnya di bawah lapisan layar.

Mate 30 Pro

Seri yang paling tinggi dengan otak Kirin 990 5G. Bagian depan gawai memiliki poni yang lebih besar kemungkinan untuk menampung kamera depan berlensa ganda dan komponen sensor wajah untuk membuka kunci gawai.

Layar depan nyaris tak bertepi karena didesain melengkung seperti pada seri Galaxy Note 10 atau S10. Karena rancangan layar seperti itu maka tombol fisik hanya tersisa satu tombol daya saja, sementara tombol suara disediakan di layar. 

Sensor sidik jari sama seperti pada Mate 30, dan juga kamera berlensa empat di bagian belakang. 

Khusus kamera belakang, rancangannya sedikit berbeda karena  berbentuk lingkaran menonjol dengan lapisan bewarna hitam yang sedikit menyamarkan lensa yang berada di bawahnya.  Empat lensa ponsel cerdas itu masing-masing punya  empat dan dua di antaranya memiliki kerapatan gambar sebesar 40 mega piksel.

Mate 30 Pro Porsche Design

Ini adalah seri Mate 30 yang paling mahal. Bagian depannya tidak berbeda dengan Mate 30 Pro lengkap dengan tampilan layar lengkung di tepinya, namun bagian belakang Mate 30 Pro Porsche jauh berbeda.

Bahannya terlihat seperti kulit dengan warna merah dan hitam. Kamera belakang dengan empat lensa disusun bersegi di bawah tulisan Leica.

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya