Modal Rp 30 Juta, Pengantin Asal Banten Sukses Gelar Pesta Meriah

Modal Rp 30 Juta, Pengantin Asal Banten Sukses Gelar Pesta Meriah - GenPI.co
Pesta pernikahan budget Rp 30 juta? Bisa banget! Simak triknya dari pasangan asal Banten ini (Foto : Twitter @allyavyn)

Untuk kebaya pernikahan, Allya menjelaskan bahwa kakaknya menggunakaan kebaya sewaan. Selain itu, mereka juga memilih souvenir pernikahan yang ekonomis dan bermanfaat, yaitu bros kerudung.

“Lalu souvenir! Souvenirnya bros buat kerudung. Ada 7 apa 8 warna gitu, gue sediain aja di meja 2 tumpuk setiap warna. Biar tamu bisa leluasa milih mau warna apa yg mereka suka,” tulisnya.

Hal terakhir yang menjadi konsep pernikahan sederhana Alia dan Noval adalah tidak menggunakan organ tunggal. Mereka hanya menggunakan musik dari ponsel yang disambungkan ke speaker.

“Dah ni demen bgt gua! Wkwkwk. Musiknya cuma nyetel dari spotify disambungin ke speaker. Lagu-lagunya juga yang enak didengar, seperti kahitna, maliq & d'essentials, dan lagu-lagu romance lainnya yang enak di dengar,” sambungnya.

Dalam akhir threadnya, Allya mengungkapkan bahwa budget yang dihabiskan untuk menggelar perta pernikahan tersebut tidak mencapai Rp 30 juta. Thread Allya tersebut kini mendapat banyak pujian 23,2 ribu Likes dan 8,3 ribu Retweet hingga Rabu pagi (18/9).

 

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya