5 Cara Mengenali Sepatu Adidas Palsu

5 Cara Mengenali Sepatu Adidas Palsu - GenPI.co
Tidak sedikit sepatu Adidas dibuat menyerupai produk original atau palsu oleh orang tidak bertanggung jawab. Foto: Adidas

GenPI.co - Tidak sedikit sepatu Adidas dibuat menyerupai produk original atau palsu oleh orang tidak bertanggung jawab.

Oleh karena itu, yuk cari tahu cara untuk mengenali apakah sepatu Adidas yang palsu atau asli, dilansir Times of India.

1. Perhatikan jahitannya

Sepatu Adidas asli akan memiliki pola jahitan yang rapi dan seragam. Namun, yang palsu akan selalu memiliki jahitan yang longgar dan jelek sehingga dapat dengan mudah dianggap palsu.

BACA JUGA:  Nyentrik, Tengok Koleksi Adidas Yezzy 450 Berbahan Daur Ulang

Oleh karena itu, sebelum membeli selalu perhatikan jahitan yang rapi agar dapat mengetahui keaslian sepatu tersebut.

2. Nomor seri pada tag

Carilah label pada produk yang memuat ukuran dan informasi produk lainnya terutama di bagian dalam sepatu yang berada di belakang lidah sepatu.

BACA JUGA:  Adidas Akan Mendonasikan USD 150 Juta kepada Kelompok Anti-kebencian

Sepatu Adidas asli memiliki tag dengan nomor seri di kiri dan kanan sepatu.

Namun produk palsu akan memiliki nomor seri yang sama pada kedua sepatu. Oleh karena itu, kamu dapat mengetahui bahwa produk itu palsu.

3. Faktor harga

BACA JUGA:  Gaet Hot Wheels, Adidas Hadirkan Koleksi yang Nyentrik dan Kece

Harga menjadi salah satu faktor terpenting. Jika kamu membeli sepatu Adidas dari pasar, selalu periksa ulang harga terkini produk yang sama di situs resmi Adidas.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya