Dear Diary

Aku dan Kemala, dari Benci jadi Cinta

Aku dan Kemala, dari Benci jadi Cinta - GenPI.co
Kemala teman keculku yang paling kubenci, kini jadi ratu di hati. (Foto: Elements Envato)

GenPI.co - Cinta memang bisa hadir kapan saja, pada siapa saja tanpa peringatan. Begitulah keajaibannya. Seperti diriku  yang sudah lama kenal dengan seseorang tapi baru merasakan jatuh cinta setelah bertemu kembali.

Dia, sebut saja Kemala, adalah teman masa kecilku sejak duduk di sekolah dasar. Namun kami tidak pernah akur, selalu saja bertengkar.

Sebagaimana anak yang belum masuk remaja, aku melihat Kemala sama saja seperti yang lain. Tidak ada yang spesial. Lain dengan teman-temanku yang sangat mengidolakannya.

Kuakui Kemala memang anak yang manis, Tapi, duh! Aku selalu kesal lihat wajahnya, entah kenapa.

Ketidaksukaanku gadis itu  bertahan hingga lulus sekolah. Kami lalu masing-masing melanjutkan ke pendidikan di tempat berbeda.

4 tahun kemudian, saat aku sudah duduk di bangku kelas 1 SMA, teman-teman di masa SD  mengadakan acara reuni. Aku dan Kemala kembali bertemu. Ada rasa canggung mendera, kangen yang tak terungkap seperti menemukan muaranya saat wajah itu kulihat kembali.

Ah, Kemala…wajah yang dulu paling mengesalkan telah berubah menjadi sesuatu yang paling ingin terus kulihat. Senyumnya, cara bicaranya, bahkan mimik cemberutnya. Semuanya indah di mataku.

Rupanya Kemala juga merasakan hal yang sama. Dalam acara reuni itu, ia memberikan perhatian yang berbeda . Tentu saja aku senang, rasa yang tengah tumbuh ini agaknya tak bertepuk sebelah tangan.

Namun lantaran terlalu sibuk meladeni teman-teman lainnya, aku kesampingkan rasa itu. Kemala juga tampak sibuk bicara dengan teman-teman perempuannya, walau sesekali pandangan kami bertemu, dan tersenyum canggung sesudahnya.

Acara reuni singkat itu begitu berkesan, dan bahkan terus terbayang saat aku telah kembali ke rutinintas sehari-hari. Wajah Kemala selalu menghiasi benak. Ke mana pun aku memandang,selalu tampak wajahnya. 

BACA JUGA: Gebetanku Diambil Sahabatku...

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya