Resensi Buku

Sebuah Seni Bersikap Bodoh Amat

Sebuah Seni Bersikap Bodoh Amat - GenPI.co
Cover buku “The Subtle Art Of Not Giving A Fuck” by Mark Manson (Jurnalco.wordpress)

GenPI.co - Dalam hidup terkadang pikiran manusia menjadi terkuras hanya karena memikirkan pandangan orang lain terhadapnya. Dari sini biasanya timbul perasaan baper atau sensitif yang menyebabkan lunturnya rasa percaya diri.

Dalam kasus lain ada orang yang mendadak lelah dan sakit karena melakukan pekerjaan yang bukan menjadi prioritasnya. Apakah Anda bahagia memilih jalan pikir seperti ini?

BACA JUGA: Lalu Semuanya Lenyap: Novel Mencekam Karya Agatha Christie

Fenomena pola pikir manusia seperti inilah yang berhasil diulas lebih detail dalam buku motivasi dan pengembangan diri berjudul “The Subtle Art Of Not Giving A Fuck”. 

Sudut pandang tak biasa ini berhasil diterjemahkan oleh sang penulis, Mark Manson dalam 240 halaman. Ia merupakan penulis asal Amerika yang juga aktif di dunia blogging. 

Buku ini berisi tentang bagaimana seharusnya seseorang menyikapi kehidupan, bagaimana bangkit dari kegagalan, bagaimana melihat sebuah kelemahan, bagaimana cara mendapatkan hidup yang lebih bahagia.

Dan bagaimana berkata tidak terhadap hal yang tidak sesuai dengan yang kita inginkan. Semua itu diulas secara blak-blakan oleh Mark di dalam karyanya ini.

Menurut Mark Manson, sejatinya kehidupan itu juga diwarnai serangkaian masalah yang takkan pernah ada habisnya. Dan bagi mereka yang merasa bahwa masalah yang datang adalah sebuah gangguan, maka hidup mereka akan mulai tidak menyenangkan. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya
7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka - JPNN.com

7 Manfaat Biji Pala, Wanita Pasti Suka

Ada beberapa manfaat biji pala yang tidak terduga dan ternyata baik untuk kesehatan tubuh dan salah satunya adalah tentu saja membantu pencernaan.