4 Drama Korea Terseru untuk Ditonton Selama Social Distancing

4 Drama Korea Terseru untuk Ditonton Selama Social Distancing - GenPI.co
4 Drama Korea Terseru untuk Ditonton Selama Social Distancing. Foto: Korean Area

Melakukan berbagai macam kegiatan di rumah memang lebih mudah bosan dibandingkan di luar. Untuk mengisi waktu kamu dengan cara yang menyenangkan, kamu bisa maraton drama korea dengan cerita yang paling ditunggu pada musimnya.

Berikut adalah 4 deretan film korea paling seru untuk mengisi waktu kamu di rumah bila jenuh, sebagaimana dilansir dari berbagai sumber.

BACA JUGAGara-gara Corona, Penayangan 4 Film Hollywood Ditunda

Touch

Kamu menyukai drama komedi romantis? cocok banget untuk tonton drakor satu ini, yakni Touch. Drama ini sudah dimulai pada 3 Januari 2020 lalu hingga 22 Februari mendatang. Drama ini menceritakan mengenai kisah percintaan seorang artis di Korea, turut dibintangi oleh Joo Sang Wook dan Kim Bo Ra

Dr. Romantic 2

Pada Dr. Romantic 2 ini menceritakan lanjutan dari Dr. Romantic sebelumnya. Drama ini sudah mulai ditayangkan pada 6 Januari 2020 lalu, seminggu 2 kali pada senin dan kamis. Drama romantis dengan konsep rumah sakit ini diperankan oleh Lee Sung Kyung, Han Seok Kyu, Ahn Hyo Seop, dan Kim Joo Hun.

Itaewon Class

Itaewon Class tayang secara perdana pada hari ini, yakni 31 Januari 2020. Drama terbaru korea ini merupakan adaptasi dari webtoon terpopuler dengan judul yang sama.

Dalam drama ini dibintangi oleh Park Seo-joon, Kim Da-mi, Yoo Jae-myung, dan Kwon Nara. Itaewon sendiri merupakan sebuah usaha restoran yang dibuka oleh Park Sae Roy.

BACA JUGAFilm Dokumenter The Beatles Bakal Dirilis September 2020

Money Game

Selain kisah percintaan kamu bisa nonton drakor mengenai dunia bisnis, yakni Money Game. Drama ini tayang perdana pada hari ini, 31 Januari 2020. Drama yang dibintangi oleh Go Soo, Lee Sung Min, dan Shim Eun Kyung. Nantinya, akan tayang sebanyak 16 episode. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya