Anak Emas

Bocah SD Ahli Mesin, Sukses Bikin Alat Perontok Biji Jagung

Bocah SD Ahli Mesin, Sukses Bikin Alat Perontok Biji Jagung - GenPI.co
Ahnaf dan mesin ciptaannya (Foto: Net.Z)

GenPI.co - Masih ingatkah, apa yang pernah kamu lakukan dulu saat masih duduk di bangku Sekolah Dasar (SD)? Pasti kita dulu masih berkutat dengan belajar membaca, melakukan perhitungan dasar dan pastinya bermain dengan teman sebaya.

Namun berbeda dengan Ahnaf Fauzy Zulkarnain. Saat ia duduk di bangku SD Karangejek II, Gunung Kidul, Yogyakarta, ia sudah mampu membuat inovasi yang sangat luar biasa di bidang mesin.

Bocah yang kerap dipanggil Ahnaf ini, berhasil menjadi membangun mesin Perontok Jagung, di usianya yang baru menginjak 12 tahun. Kini mesin hasil ciptaannya tersebut digunakan oleh petani di daerahnya.

BACA JUGA: Dzul Fahmi, Pembalap Motor Trail Cilik Berprestasi

Awalt ini tercipta karena kesulitannya merontokan biji jagun secara manual.  Karena ia hanya menggunakan tangan untuk merontokkan jagung tersebut, tangannya menjadi lecet dan perih.

Setelah itu, ia terus berinovasi untuk menciptakan alat yang bisa membantunya untuk merontokkan jagung. Kemudian terciptalah mesin perontok jagung buatannya sendiri.

Mesin perontok jagung ini sangat mudah untuk digunakan. Mesinnya berbentuk silinder dengan bantalan karet.

Untuk merontokkan jagung, jagung hanya perlu ditempelkan pada bagian yang berputar pada mesin, dan jagung akan rontok secara otomatis.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya