Dua Orang ini Punya Kenangan Ramadan yang Unik, Simak Deh!

Dua Orang ini Punya Kenangan Ramadan yang Unik, Simak Deh! - GenPI.co
Ilustrasi Mandi di Kali (Foto: Pixabay)

GenPI.co - Bulan Ramadan adalah momen ditunggu-tunggu umat muslim di seluruh dunia. Namun, Bukan semataperihal puasa, namun banyak pula kegiatan menarik yang selalu terpatri di benak.

Beberapa orang masih mengingat dengan jelas kenangan masa kecilnya ketika masuk bulan yang penuh rahmat itu. Salah satunnya adalah Jackie Man, yang menceritakan pengalamannya pada GenPI.co, Selasa (21/4).

Pria kelahiran Banjarnegara, Jawa Tengah tersebut menceritakan kenangan masa kecilnya dulu saat ramadan tiba, yaitu mandi di kali dari siang sampai sore.

"Dulu sering nyari ikan, mandi juga di kali. Dari jam 2 siang sampai jam 5 sore baru pulang. Banyak temennya, jadi seru," kata Jackie Man

BACA JUGA: Berebut Takjil dan Isi Buku Ramadan, Kenangan yang Bikin Kangen

Pria yang kerap dipanggil Jackie tersebut menceritakan, ia berani bermain di kali hanya sampai jam 5 sore, karena di desanya dulu ada mitos kalau bermain sampai magrib, nanti diculik hantu.

Lain hal dengan Yudha Maulana, pria kelahiran Cirebon ini juga menceritakan kenangan manisnya di bulan Ramadan saat ia masih kecil dulu. Ia mengatakan, karena dulu belum kuat puasa penuh seharian, ia memilih untuk berpuasa setengah hari sampai beduk salat zuhur. 

"Belum kuat puasa penuh seharian, jadi latian dulu, puasa setengah hari. Jadi bukanya dua kali," ujar Yudha diiringi tawa, saat dihubungi GenPI.co.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya